JAKARTA - PT Satyamitra Kemas Lestari (SKL) menetapkan harga penawaran umum saham perdana sebesar Rp193 per saham. Harga penawaran umum Satyamitra Kemas Lestari berada di rentang harga pada masa penawaran awal (bookbuilding) 13 Juni hingga 20 Juni 2019, sebesar Rp150-Rp200 per saham.
Direktur Utama PT Kresna Securities, Oktavianus Budianto mengatakan bahwa selama masa penawaran awal, permintaan terhadap saham Satyamitra Kemas Lestari oversubscribe 1,5 kali. Selanjutnya, harga akhir penawaran berada pada level Rp193 per saham.
“Dari bookbuilding dan dari penawaran yang masuk terbentuk Rp193 per saham,"ujarnya dikutip dari Harian Neraca, Kamis (27/6/2019).
Selanjutnya, masa penawaran umum pada 1-4 Juli 2019. Perseroan menargetkan pencatatan saham dan waran seri I di Bursa Efek Indonesia pada 11 Juli 2019. Kemudian pooling di 1-4 Juli. Perusahaan yang bergerak di bidang penyediaan kemasan karton terintegrasi ini mengungkapkan, dana yang diperoleh dari hasil IPO akan digunakan sekitar 40% untuk modal kerja perseroan untuk meningkatkan persediaan bahan baku kertas baik impor maupun lokal serta untuk penyelesaian implementasi sistem SAP (System Application and Product) yang saat ini sedang berjalan.
Kemudian sekitar 30% akan digunakan untuk pelunasan sebagian hutang bank, dan sisanya sekitar 30% akan digunakan untuk pembelian mesin dan lokasi baru pabrik.
Ang Kinardo, Direktur Utama PT Satyamitra Kemas Lestari Tbk pernah bilang, IPO merupakan sebuah langkah besar untuk mewujudkan visi perusahaan untuk menjadi pemimpin di industri packaging yang selalu mengedepankan kepuasan konsumen dan tentunya untuk memperluas strategi bisnis dan berkontribusi untuk pertumbuhan perekonomian Indonesia tentunya.